29 November 2011

Perkawinan Politik atau Politik Perkawinan?

Sebuah perkawinan luar biasa berlangsung sudah. Putra orang nomor satu di negeri ini mempersunting putri orang nomor satu dari salah satu partai besar yang sekaligus adalah menteri koordinator perekonomian RI. Peristiwa bahagia ini tentu saja menyedot banyak perhatian. Selain karena melibatkan nama-nama besar, juga karena terlalu sayang untuk dilewatkan begitu saja. Membayangkan pernikahan dua keluarga pembesar negeri itu, laksana penyatuan dua buah kerajaan di masa lalu. Sebuah dinasti keluarga baru telah terbentuk. 

24 November 2011

Musim Hajatan, Musim Berutang

Inilah Koran, Kamis 24 November 2011, Hal 8 (Aspirasi)


Oleh : Yanu Endar Prasetyo
(artikel versi lengkap)


Keluarga Mang Djaja (55 tahun) baru saja menyelenggarakan pesta hajatan pernikahan putrinya yang kedua. Putrinya itu berumur 18 tahun dan baru saja lulus SMK. Bagi Mang Djaja dan keluarga, menyelenggarakan pesta pernikahan merupakan sebuah kewajiban. Sebab, sesuai tradisi di Sunda – dan masyarakat Jawa – pada umumnya, pihak perempuan adalah tuan rumah utama dalam upacara pernikahan. Sedangkan pesta di keluarga laki-laki sifatnya opsional, boleh ada boleh tidak.