31 October 2007

Lomba Menulis Essay

Lomba Penulisan Essay Pengalaman Bekerja Bersama Masyarakat(Upaya Penanggulangan Kemiskinandalam rangka Program Millenium Development Goals)

Latar Belakang
Kemiskinan menjadi wacana yang ramai dibicarakan akhir-akhir ini. Tidak hanya Indonesia, tetapi penanggulangan kemiskinan sudah menjadi tanggung jawab semua bangsa di dunia. Pada tahun 2000, pemimpin dunia dari 189 negara berkomitmen untuk mendukung Millenium Development Goals (MDGs) atau Tujuan Pembangunan Millenium dengan mengurangi angka kemiskinan hingga separuhnya pada tahun 2015.
Bagi negara berkembang seperti Indonesia, program penanggulangan kemiskinan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah saja. Semua elemen-elemen yang ada dalam masyarakat harus bergerak secara bersama-sama untuk bangkit dan bergerak serta berkomitmen untuk mengurangi angka kemiskinan. Partisipasi menjadi penting untuk melibatkan masyarakat dalam setiap proses pembangunan. Masyarakat yang dimaksud tidak hanya masyarakat yang berdaya tetapi juga masyarakat yang kurang berdaya dan masih berada dalam garis kemiskinan. Masyarakat memiliki kemampuan dan mekanisme sendiri untuk mengatasi kemiskinan.
Upaya penyadaran dan penggalian potensi yang dimiliki masyarakat adalah hal yang harus dilakukan menyadarkan mereka bahwa kemiskinan bukanlah takdir. Pemberdayaan masyarakat harus dilakukan untuk membangkitkan masyarakat melawan kemiskinan.
Kehadiran seorang fasilitator sebagai agen perubahan dari masyarakat yang kurang kritis menjadi kritis, dari masyarakat yang kurang berdaya menjadi berdaya sangat penting. Mereka adalah ujung tombak pemberdayaan dan merupakan mitra kerja masyarakat untuk mengatasi kemiskinan. Fasilitator mendorong masyarakat untuk bekerja sama, menerapkan nilai-nilai partisipasi dan kesetaraan serta memandirikan masyarakat dan tidak tergantung sepenuhnya kepada fasilitator.
Dalam melakukan tugas tersebut, berbagai tantangan dan hambatan dialami oleh fasilitator. Tantangan tersebut berasal dari dari dalam diri fasilitator, masyarakat maupun lingkungannya. Sebagai fasilitator yang handal tentu saja hambatan dan tantangan tersebut bukan masalah. Keberpihakan terhadap rakyat kecil menjadi motivasi utama dalam melakukan kegiatan pemberdayaan masyarakat agar masyarakat dapat bangkit melawan kemiskinan. Berbagai pengamalan ketika bekerja dengan masyarakat menjadi suatu kebanggan tersendiri bagi seorang fasilitator ketika fasilitator bersama-sama dengan masyarakat dampingannya bangkit melawan kemiskinan.
Berangkat dari hal di atas, maka Program Pengembangan Fasilitator Pemberdayaan Masyarakat (PFPM) memberikan kesempatan bagi fasilitator pemberdayaan masyarakat seluruh Indonesia untuk menuliskan/menuturkan pengalamannya Bekerja Bersama Masyarakat melalui Lomba Penulisan Pengalaman Bekerja Bersama Masyarakat (PBBM).
Persyaratan Umum
Tulisan yang akan dipilih adalah tulisan yang menceritakan pengalaman pemberdayaan masyarakat yang berbasis masyarakat dan pengentasan kemiskinan baik di bidang kesehatan, pendidikan, pertanian, ekonomi mikro, air dan sanitasi, infrastruktur maupun managemen sumberdaya alam.
Tulisan didasarkan pada pengalaman nyata dan merupakan pengalaman pribadi sebagai fasilitator bukan pengalaman orang lain.
Tulisan ditulis dalam bahasa Indonesia dan belum pernah dipublikasikan lewat media.
Diketik dalam program MS Word , huruf dalam bentuk Times New Roman 12 pt, spasi 1.5, kertas A4, dengan batas kiri, kanan dan atas bawah 2.5 cm.
Panjang tulisan tidak lebih dari 10 - 30 halaman.
Pengiriman tulisan disertakan dengan surat pernyataan bahwa karya yang dihasilkan adalah benar-benar merupakan karya dan pengalaman sendiri bukan milik orang lain.
Tulisan diserahkan dalam bentuk hard copy dan soft copy (bisa diemail atau dikirim dalam bentuk CD) dan dikirimkan ke :
Sekretariat PFPMJl. Cilandak Tengah II No. 3A, CilandakJakarta SelatanTelp. 021 7695466, 70955734Email: info@fasilitator-masyarakat.org

Peserta Lomba
Kegiatan ini dapat diikuti oleh fasilitator pemberdayaan masyarakat di seluruh Indonesia dan masih aktif melakukan pendampingan hingga saat ini.
Peserta dan lembaga pengutus diwajibkan melakukan registrasi ke database PFPM (klik www.fasilitator-masyarakat.org) atau mengirimkan CV yang akan dimasukkan ke dalam database PFPM.
Mekanisme Lomba
Peserta mengirimkan tulisannya ke Sekretariat PFPM di Jakarta paling lambat pada tanggal 12 November 2007 cap pos.
Tulisan yang sudah diterima akan dilakukan seleksi administrasi pada tanggal 13 -16 November 2007.
Pengumuman Seleksi Tahap I (Seleksi Administrasi) lewat website www.fasilitator-masyarakat.org pada tanggal 19 November 2007.
Peserta yang lolos Seleksi Tahap I akan masuk ke Tahap II (Penilaian oleh juri) untuk menentukan 5 yang terbaik versi juri dan akan diumumkan pada tanggal 21 November 2007. Kelima peserta terbaik akan diundang untuk presentase di hadapan juri untuk menentukan pemenang versi juri.
Tulisan 5 (LIMA) peserta terbaik versi juri akan dimuat dalam website PFPM untuk mendapat penilaian dari pengunjung (fasilitator) lewat website PFPM. Pengunjung website diminta untuk memilih tulisan yang paling menarik dan berkesan. Proses penilaian akan berlangsung dari tanggal 21 November – 5 Desember 2007.
Peserta yang mendapat dukungan paling banyak dari fasilitator pemberdayaan seluruh Indonesia merupakan pemenang favorit Lomba Penulisan Pengalaman Bekerja Bersama Masyarakat Tahun 2007. Pengumunan Pemenang akan dilakukan pada tanggal 7 Desember 2007 lewat website